PANIAI - Semangat pengabdian Prajurit Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 756/WMS di daerah penugasan terus ditunjukkan dengan karya-karya nyata untuk masyarakat Papua, seperti halnya yang dilakukan Pos Enarotali dalam melaksanakan Karya Bhakti Bersama masyarakat Enarotali kab. Paniai Provinsi Papua Tengah, Kamis (03/10/2024).
kegiatan ini sebagai wujud kemanunggalan TNI dengan masyarakat perbatasan Papua. Kegiatan karya bhakti ini juga bertujuan membantu masyarakat setempat menjaga agar lingkungan selalu bersih.
Baca juga:
Dandim Magelang Lepas 3 Pamen Terbaiknya
|
Kesempatan tersebut Danpos Enarotali Letda Inf Andras mengatakan bahwa pembersihan jalan dilingkungan Distrik Enarotali mulai dari Rumput-rumput yang sudah tinggi kita bersihkan semua, “Kami akan selalu ada di tengah masyarakat, membantu dan melakukan yang terbaik untuk masyarakat di wilayah perbatasan”, imbuhnya.
Seperti penekanan Dansatgas Yonif 756/WMS Letkol Inf Gunawan Wibisono, S.H tugas pokok Satgas Yonif 756/WMS menjaga keutuhan wilayah perbatasan darat, juga mempunyai tugas tambahan yaitu seluruh prajurit melaksanakan kegiatan teritorial yang bersifat membangun, melayani, dan mengayomi masyarakat yang membutuhkan bantuan di tiap-tiap pos masing-masing.
Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar, tampak antusias masyarakat dalam bekerjasama menyambut baik dengan adanya karya bhakti tersebut.